Penyebab Kecelakaan dan Cara Mengantisipasinya

Dengan meningkatnya kecelakaan di jalanan, maka kita sebagai orang yang sering mengemudi sangat penting memiliki asuransi kendaraan. Hal itu dimaksudkan agar melindungi kendaraan anda dari musibah di jalanan.

Melengkapi kendaraan dengan asuransi kendaraan akan meminalisir kerugian yang akan anda alami jika kecelakaan tersebut benar-benar anda alami. Kecelakaan di jalan raya bisa menimpa siapa saja, hal ini diakibatkan karena pengemudi itu sendiri. Banyak pengemudi yang tidak mementingkan keselamatan ketika berkendara.seperti:

  • Tidak memakai sabuk pengaman

Buat apa ada sabuk pengaman kalai tidak ada gunanya. Sabuk pengaman akan memberikan perlindungan bagi pengemudi. Jika terjadi suatu kecelakaan, maka otomatis badan pengemudi akan terdorong ke depan. Maka dengan sabuk pengaman ini, badan si pengemudi akan tertahan oleh sabuk pengaman tersebut untuk menghidari cedera yang lebih parah.

  • Ngebut

Biasanya jika kondisi jalanan sedang lengang, banyak orang yang memanfaatkan kondisi tersebut untuk memacu kendaraannya. Hal tersebut sebetulnya harus dihindari, karena meski jalanan tidak begitu ramai, jika kita memacu kendaraan dengan sangat kencang dan tiba-tiba konsentrasi kita berkurang bisa menyebabkan kecelakaan.

  • Tidak menyalakan lampu di malam hari

Banyak sekali kendaraan yang tidak menggunakan lampu di malam hari terutama kendaraan roda dua. Kita tidak tahu apakan dia lupa atau memang sengaja tidak menyalakannya. Malam hari berbeda dengan siang hari, kemungkinan kecelakaan akan sangat besar jika kita tidak menyalakan lampu di malam hari.

Sebetulnya jika orang lain dan kita sendiri mempunyai kesadaran mematuhi peraturan lalu lintas, maka hal yang tidak kita inginkan seperti kecelakaan bisa dihindari.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *