Tag Archives: membuat toko online

Membuat Toko Online Untuk Menjual Jasa Lewat Internet

Siapa bilang membuat toko online hanya ditujukan untuk mejual barang saja. Selain barang, anda juga dapat menjual jasa secara online dan pastinya menguntungkan. Tidak perlu repot-repot menyebar brosur, yang perlu dilakukan adalah melakukan promosi di internet untuk menarik perhatian konsumen. Jika ingin lebih efektif lagi, anda dapat beriklan di Google Adwords. Jangan khawatir bila tidak tahu cara menempatkan keyword di Adword, kini banyak penyedia jasa Google Adwords yang bisa anda bayar. Terlepas dari itu, berikut ini adalah beberapa jenis jasa paling laku di pasar internet.

  • Jasa penulisan artikel

Sebuah blog atau website informasi pastinya memerlukan penulis untuk mengisi situsnya. Mengingat terdapat ribuan bahkan jutaan blog Indonesia, anda dapat menawarkan jasa penulisan artikel kepada admin atau pemilik situs web. Pada umumnya, artikel yang dimuat bertema teknologi, wisata, umum, olahraga, entertainment, otomotif, kesehatan, kecantikan, dan lain-lain.

  • Pembuatan blog/website

Bisnis yang satu ini sangat menguntungkan mengingat harga jasa cukup tinggi, mulai ratusan hingga puluhan juta rupiah. Meski siapa dapat membuat website/blog, namun memerlukan keahlian khusus agar produk yang diberikan lebih disukai. Oleh sebab itu, bagi yang memiliki keahlian dalam membuat website sangat dianjurkan untuk terjun ke bisnis ini.

  • Jasa install

Bagi anda yang memiliki kemampuan menginstall program atau software, membuat toko online dan menawarkannya kepada orang lain patut untuk dicoba. Meski nanti proses pengerjaan dilakukan secara offline, promosi lewat internet adalah jalan terbaik. Pelanggan bisa mengunjungi alamat yang anda cantumkan atau sebaliknya.

Situs Gratis Untuk Membuat Toko Online

Jangan pernah merasa putus asa dengan menyempitnya lapangan pekerjaan yang terjadi saat ini. Kini peluang usaha dapat anda dapatkan melalui media internet seperti melakukan sebuah transaksi jual beli online dengan cara membuat toko online. Bergelut dalam bidang bisnis kini tidak memerlukan modal yang besar seperti mendirikan sebuah bangunan komersil atau properti toko. Dengan mengandalkan sebuah online shop keuntungan yang diraih dapat menyamai toko konvensional seperti di pusat perbelanjaan. Bagi anda yang berminat kini akan saya paparkan berbagai situs yang selalu dipergunakan untuk sebuah lapak usaha oleh para pelaku bisnis online:

1 . Website Pribadi

Jenis ini merupakan yang paling bonafit dan lebih komersil dengan keunggulan yang luar biasa. Akan tetapi untuk mendapatkannya anda harus mengeluarkan biaya jika hendak membuat toko online dengan sebuah website. Tapi jika dibandingkan dengan toko di dunia nyata, biaya yang diperlukan jauh lebih murah.

2 . Situs Media Sosial

Pilihan alternatif bagi yang tidak memiliki banyak modal adalah, situs jejaring sosial yang biasa dipakai oleh pengguna internet sebagai sarana bersosialisasi. Banyak yang telah berhasil sukses berbisnis menggunakan situs jenis ini dengan menjual berbagai produk seperti fashion maupun gadget.

3 . Blog

Situs blog memiliki kesamaan dengan media sosial yaitu gratis tanpa harus membayar sepeser pun uang untuk membuatnya. Akan tetapi blog memiliki keunggulan yang lebih baik karena suatu waktu dapat kita upgrade menjadi sebuah website pribadi untuk keperluan komersil.

Langkah Awal Membuat Toko Online Bagi Pemula

Banyak para pelaku bisnis saat ini berlomba-lomba membangun bisnis mereka di internet. Saat ini memang bisnis di internet merupakan bisnis yang dapat memberikan keuntungan dan menambah pundi-pundi rupiah dalam jumlah yang fantastis. Bagi anda yang belum mencobanya, tidak ada salahnya anda mulai bergabung bersama para pebisnis lain yang lebih dulu mengecap kesuksesan. Apalagi jika anda seorang pedagang yang ingin meningkatkan omset penjualan anda, saatnya anda membuat toko online yang dapat anda gunakan untuk mempromosikan produk anda dan menjangkau lebih banyak konsumen baru dalam waktu singkat.

Toko online yang anda buat bisa anda gunakan untuk memasarkan produk yang anda jual, namun jika anda tidak memiliki produk untuk dijual, maka anda pun dapat memasarkan produk orang lain menggunakan toko online anda. dari sana anda pun akan mendapat keuntungan dari komisi penjualan dari setiap produk yang terjual. Berikut beberapa tips memulai bisnis toko online.

Pertama, anda harus memutuskan dulu apa yang akan anda jual. Begitu banyak pilihan produk yang bisa dijual menggunakan online shop, seperti pakaian, aksesoris, alat elektronik, alat olah raga, makanan, kendaraan bermotor, bahan bangunan, dan lain-lain disesuaikan dengan kekuatan modal awal yang anda miliki. Untuk menentukannya, anda harus melakukan riset produk terlebih dahulu, cari produk yang bisa terjual dengan cepat dan banyak dibutuhkan oleh konsumen.

Kedua, saatnya anda membuat toko online untuk mempromosikan dan memasarkan produk anda. toko online ini bisa anda buat dengan modal yang kecil, untuk langkah awal anda dapat memanfaatkan media sosial seperti facebook, instagram, twitter, atau bisa juga menggunakan blog gratisan. Setelah itu anda harus mulai mengisinya dengan gambar berbagai produk anda disertai dengan harga. Jangan lupa menyertakan nomor kontak anda agar pelanggan dapat dengan mudah memesan produk yang mereka perlukan.
Ketiga, promosikan toko online anda. Tahap promosi ini menjadi tahap yang paling penting, anda harus gencar mengenalkan produk anda pada publik dengan tujuan meningkatkan trafik blog atau arus kunjungan yang banyak pada situs usaha anda. semakin banyak orang mengenal usaha anda, maka semakin banyak pula pelanggan yang akan membeli produk anda.

Kenapa Harus Pemasaran Online

Mempunyai kios adalah bisnis yang menjanjikan. Mengundang banyak pembeli dan pemakai jasa. Mendapatkan hasil yang diharapkan serta dapat berkembang dari hasil kerja keras kita, memang impian banyak orang. Namun dilain sisi kita bisa mendalami lebih jauh tentang dunia bisnis yang menjanjikan. Meraup keuntungan yang halal dan banyak namun dengan kinerja yang secukupnya.

lalu sebenarnya apa hubungannya hal tersebut dengan website?. banyak orang yang menganggap website sebagai mainan, hiburan semata saja. Tapi di balik semua itu website dapat menjadi Toko yang sangat besar yang mempunyai volume pengunjung puluhan, ratusan, ribuan, bahkan jutaan orang perharinya. Tentu saja hal tersebut bisa menjadi peluang bisnis bagi siapapun. Di samping itu selama 24 jam perharinya website tersebut masih bisa di akses oleh semua pengguna di seluruh dunia.

Website adalah bagian dari kehidupan manusia dewasa ini. setelah menjamur budaya internet, maka muncul istilah baru dalam kamus bahasa indonesia yaitu googleing, mempunyai pengertian menelusuri situs-situs dengan menggunakan mesin pencari google. semua sarana di dunia termasuk perkantoran menggunakan listrik dan internet. maka ketika listrik atau internet mengalami gangguan, hal tersebut akan berakibat fatal.

Kemajuan teknologi di jadikan peluang pasar yang menjanjikan. Pembuatan website pribadi, partai, artis dan lain sebagainya dapat mendonngkrak popularitas. Sedangkan di bidang Jasa atau penjualan, kita dapat membuat sebuah Toko Online yang menjanjikan banyak pembeli via internet. jutaan atau bahkan milyar an website kini tumbuh dan berkembang pesat di dunia.